PEMBUKAAN BIMBINGAN MANASIK HAJI
KANTOR URUSAN AGAMA KEC. KOTA SELATAN
TAHUN 1435 H / 2014 M
Pada
hari Ahad tanggal 31 Agustus 2014, kegiatan Bimbingan Manasik Haji
bagi jamaah calon haji di wilayah Kecamatan Kota Selatan dan Kec. Hulonthalangi dibuka secara resmi oleh Kepala Kantor Kementerian
Agama Kota Gorontalo, Bapak Drs. H. Syaifudin Sidiki, M.Pd.i. M.Si,
sekaligus memberikan materi dengan tema " Bimbingan
Perjalanan Haji dari Persiapan Sebelum Berangkat sampai dengan Kegiatan di
Bandara Arab Saudi “.
Kegiatan ini mengambil tempat di Masjid Besar Kecamatan Yaitu Masjid Al-Jama’ah, pada
malam Senin lalu (31/08/14), Kegiatan ini dihadir juga oleh Camat Kota Selatan , Camat
Hulonthalangi, Kepala KUA beserta
staff, dan Penyuluh agama Islam Fungsional Kecamatan Kota Selatan.
Kegiatan Bimbingan Manasik Haji 2014 KUA Kecamatan Kota
Selatanini akan dilaksanakan sebanyak 7 kali
dimana Jadwal terakhir Praktek akan
dilaksanakan pada hari Sabtu tanggal 07September 2014 bertempat di Asrama Haji Propinsi Gorontalo.
Dalam
sambutannya Kepala KUA Kecamatan Kota Selatan, Bapak H. Marton
Abd.Rahman,S.Ag.M.HI, menyampaikan bahwa jumlah jama'ah calon haji Tahun
2014 yang tergabung pada dua Kecamatan sebanyak 54 orang, masing-masing untuk
Kecamatan Kota Selatan sebanyak 41 Orang, dan Kecamatan Hulonthalangi sebanyak
13 Orang.
Berikut Galeri foto Kegiatan :
Tidak ada komentar :
Posting Komentar